Jumat, 28 September 2012

Gunung Bulusaraung, Pangkep

Beberapa minggu yang lalu, tepatnya 31 Agustus 2012, zy dan empat orang teman jalan-jalan ke Bulusaraung. Bulusaraung adalah sebuah gunung yang berada di kabupaten Pangkep. Kalo ditanya tingginya, zy sendiri tidak tahu. Jujur, zy sendiri tidak pernah mengukurnya. Tapi menurut om google tingginya 1200 Mdpl. Benar ato tidak zy juga tidak tahu. Sekali lagi, zy tidak pernah mengukurnya secara langsung. Hehee...
Zy tidak bakal bahas banyak mengenai Bulusaraung. Sebab zy yakin sudah banyak tulisan mengenai hal ini. Mungkin zy lebih banyak membagi foto.
Let's see...

Tempat Camp (pos 9)


Butuh waktu sekitar 10 menit untuk tiba di sumber air

Menulis nama di pohon (Ulah orang yang tidak bertanggung jawab)
 Zy benar-benar tidak habis pikir, apa maksudnya orang-orang ini menuliskan namanya di pohon. Katanya pencinta alam, tapi kok malah merusak pohon. Apa gitu maksudnya, ingin dikenal gitu,, ato ingin supaya orang tau kalo dy pernah mendaki disitu. Penting gitu orang lain tahu. Dan memangnya orang bisa tahu gitu kalo sudah tulis nama. Mangnya cuma satu orang yang namanya begitu. Ada-ada saja. Jaga lingkungan dong mas bro, mba bro...

Camp kami

Campnya teman-teman pendaki lain
Hari kedua, tepatnya Sabtu sore. Zy dan teman naik ke puncak. Waktu tempuh sekitar 15 menit. Sunset bisa juga loh dinikmati dari sini.

@Puncak Bulusaraung (sore menjelang malam)

Mataharinya nampak kecil banget ya...

Selain sunset, kita juga bisa menikmati sunrise. Cuma itu, kita harus dua kali naik turun puncak. Sebab kita nda bisa camp di atas puncak. Kenapa.? karena suhunya dingin banget bro. Boleh sih kalo ada yang mau coba. Tapi hati-hati aja membeku :D
Jadi, kalo mau melihat sunrise, harus mendaki pagi-pagi. Sekitar pukul 6 lah begitu.
Pagi hari


Sebelum puncak


Jalan menuju puncak

Sebelah kiri sebelum puncak

Batu gede banyak tulisannya. Hahaa...

@puncak (anginnya kencang banget)


Tugu yang ada di puncak. (juga berfungsi jadi pegangan karena anginnya kencang banget)


Pemandangan di sisi kanan puncak


Pemandangan di sisi kiri puncak

Yang di belakang zy itu adalah puncak.
 Kalo dari foto di atas, puncak kelihatannya rendah bangetkan. Tapi silahkan coba sendirilah gimana tingginya. :D


Foto bareng teman-teman pendaki lain. (maaf, benderanya zy tutup)


Hari Ahad, sehabis dhuhur kami pun pulang ke Makassar. Eh, maksudnya turun gunung menuju pos awal tempat simpan motor. Perjalanan turun tentu lebih cepat dibandingkan naiknya. So, setiba di pos kami istirahat sejenak, lalu kembali ke Makassar.

Sekian dulu cerita zy.  Thanks for reading.. :)


Photo by : Kina n seorang teman



Tidak ada komentar:

Posting Komentar